ASEAN Cup U-23 2025 - Wakil Ketum Federasi Vietnam Bakal ke Indonesia, Ini Tugasnya!

Life Hack WordsFederasi Sepak Bola Vietnam (VFF) menugaskan Wakil Ketua Umum Tran Anh Tu ke Indonesia memimpin delegasi Timnas U-23 Vietnam.
Penugasan itu tak lepas dari ajang ASEAN Cup U-23 2025 yang digelar di Indonesia pada 15 hingga 29 Juli 2025.
Vietnam tergabung di Grup B bersama Kamboja dan Laos, pertandingan pertama mereka digelar pada 19 Juli.
Tepatnya melawan Laos di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, sebelum menghadapi Kamboja di tempat yang sama pada 22 Juli.
Sebelum berangkat ke Indonesia, Tran Anh Tu lebih dulu mengunjungi pemusatan latihan Timnas U-23 Vietnam pada Selasa (8/7/2025).
Kunjungan itu dilakukan guna memastikan kesiapan tim besutan Kim Sang-sik untuk tampil di ASEAN Cup U-23 2025.
Dan dalam momen itu juga diketahui bahwa VFF menugaskan Tran Anh Tu sebagai pimpinan delegasi Vietnam selama di Indonesia.
Keputusan ini tidak mengejutkan, mengingat riwayat Tran Anh Tu sebagai pendamping Timnas Vietnam.
"Hari ini (8 Juli), Wakil Presiden VFF Tran Anh Tu mewakili Federasi Vietnam berkunjung ke pemusatan latihan tim."
"Sebelum Timnas U-23 Vietnam berangkat ke Indonesia untuk mengikuti ASEAN Cup U-23 2025," tulis Dantri.com.vn.
"Federasi Vietnam (VFF) menugaskan Wakil Presiden Urusan Profesional Tran Anh Tu untuk menjadi ketua tim."
"Sesuai penugasan VFF, Tran Anh Tu akan menjadi kepala delegasi Timnas U-23 Vietnam di ASEAN Cup U-23 2025."
Sebelumnya, Tran Anh Tu juga menjadi delegasi Timnas Vietnam di Piala AFF 2024 hingga berhasil meraih gelar juara.
Tentunya, riwayat itulah yang diharapkan muncul kembali saat menemani timnas U-23 ke Indonesia.
Sementara itu, Kim Sang-sik masih harus memilih para pemain terbaik sebelum dibawa ke Indonesia.
Saat ini masih ada 28 pemain, pelatih asal Korea itu perlu menyingkirkan lima pemain lagi yang tidak dibutuhkan.
"Timnas U-23 Vietnam saat ini beranggotakan 28 pemain, pelatih Kim Sang-sik diperkirakan akan menyingkirkan lima pemain lagi."
"Sehingga nantinya akan tersisa 23 pemain dan setelah itu barulah berangkat ke Indonesia."
"Adapun Wakil Presiden VFF Tran Anh Tu juga memimpin delegasi Vietnam di Piala AFF 2024," pungkas Dantri.com.vn.
Sementara Vietnam di Grup B, Indonesia selaku tuan rumah berada di Grup A bersama Filipina, Brunei Darussalam dan Malaysia.
Kemudian Grup C berisi Thailand, Myanmar dan Timor Leste, cukup menarik dinantikan seperti apa turnamen ini berjalan.
Indonesia tentu difavoritkan keluar sebagai juara, mengingat status tuan rumah yang dimiliki akan memberi dampak signifikan.
Komentar
Posting Komentar